Sabtu, 26 Januari 2013

BAGAIMANA CARA MENGEMBALIKAN TWITTER SUSPENDED

.Hallo Lohha teman-teman, sekarang aku mau ngshare tentang cara mengatasi Twitter yg lg Suspended! Simak yah ^^
.Waktu itu aku lagi enak-enak Tweeting, ngeRetweet, ngeFavorite, nge-mention, nge-Stalk *eh ^^ tapi tiba-tiba Twitter aku kena suspended! Sial! Awalnya aku panik banget, bener-bener takut kalo Twitter aku yg tercinta itu rusak! Apalagi denger dari temen-temen aku, katanya Twitter Suspended itu engga bisa disembuhin! Hiiii.. Tapi, ternyata kita engga perlu panik loh ^^ Twitter yang suspended bisa diatasi dengan mudah! Gini nih caranya :
1. Jika twitter kamu kena suspended, JANGAN PANIK! Kamu tetep bisa sign in kok, cuma engga bisa ngeliat jumlah tweet, jumlah followers/ing

2. Jika twitter kamu kena suspended untuk pertama kali akan lebih mudah untuk mengembalikannya, biasanya kamu akan diberi notifikasi, langsung aja klik "Suspended Account" seperti gambar di bawah ini ^^


3. Nah setelah itu kamu akan dibawa ke halaman "Your Account Has Been Suspended" dan kamu diminta untuk mengonfirmasi bahwa kamu tidak akan mengulangi kesalahan kamu. Kemudian kamu harus memasukkan kode konfirmasi dan mengklik "Confirm". Setelah itu, akun kamu pun akan kembali ^^. Hayohayoooo mudah kan? :D

                            
4. Deng, deng. deng buat kamu yang udah kembali, congrats yaa ^0^)/ Tapi, buat kamu yg (lagi-lagi) melanggar aturan Twitter terus kena suspended (again -_-) Baru kalian boleh panik!!! Soalnya ada tuh saking besarnya kesalahan yang diperbuat jadi-nya "permanently suspended" deh, tapi yang masih beruntung karena cuma "currently suspended", masih ada cara buat mengembalikannya kok :) Agak beda sih, kalo untuk masalah yang ini kalian harus langsung minta maaf sama pihak Twitter caranya klik dulu "Suspended Acoount" di notifikasi-nya

5. Terus, kalian akan diarahkan ke halaman "My Account is Suspended", lalu klik "Contact Support" seperti gambar di bawah ini.
                                 

6. Setelah itu kalian akan dibawa ke halaman "How can we help?" Kemudian yang harus dilakukan adalah mengklik link "Suspended account" seperti yang tertera pada gambar di bawah ini.
                                 

.Setelah itu, kamu akan diarahkan ke halaman "Report Problem". Di sini kamu diminta untuk menjelaskan masalah kamu. Anda isikan seluruh kolom isian mulai dari Subject, Desciption of problem, Full name, Twitter username, dan Email address. Untuk Phone number itu opsional, artinya boleh diisi, boleh juga tidak. Setelah itu klik tombol "Submit" dan tunggu balasan dari Twitter di inbox email kamu. REMEBER, email yang ditulis haruslah email yang KAMU gunakan sebagai email sign in di Twitter.
                               

.Subject: "Account Suspended"
.Untuk Description of Problem bisa ditulis seperti ini :
"Dear twitter, My account is suspended. I apologize if I am wrong in using twitter. but I don’t understand where is my fault that my account is suspended. I beg you to help me so that my account can be used again. thanks you very much."Full name: Nama Twitter Kamu
Username: @NamaAkunKamu
Email address: EmailKamu@ymail.com [bisa Yahoo, ymail, gmail, dsb]
Phone Number (optional): +6287861xxxxx

7. Jika sudah terisi, langsung saja klik "Submit" dan tunggu hingga beberapa hari, setelah itu kamu akan mendapat email konfirmasi dari Twitter. Harap maklum, karena yang membalas email kamu adalah MANUSIA ASLI! Dan setelah mendapat balasan tentang apa saja kesalahan kita, kita lebih baik membalasnya dengan berjanji untuk tidak mengulanginya. Sebaiknya segera membalas, agar akun kamu cepat dikembalikan

8. Finally, kamu tinggal tunggu beberapa hari, minggu, atau bulan tergantung seberapa besar kesalahan kamu. Dan akun kamu pun akan kembali! Yey! ^o^ SELAMAT MENCOBA VISITORS :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar